Selasa, 17 November 2015

Buah langka yaitu Pisang Hutan/Himba Kalimantan

tanaman pisang hutan/himba ini tumbuh subur di hutan tropis Kecamatan Kapuas Hulu Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah, tidak tahu asal usul siapa yang pertyama kali menanm tanaman piasng tersebut. Potensi pengembangannya saat ini mulai berkurang seiring dengan pola tanam yang diterapkan petani secara monokultur. Budidaya tanaman perkebunan sawit dan tanaman pangan padi gunung/gogo saat ini banyak dilakoni masyarakat petani di sana, sehingga keberadaan tanaman pisang hutan ini dianggap sebagai gulma yang harus di hilangkan. Diskripsi tanaman ini adalah menyerupai tanaman pisang secara umum, namun memiliki postur yang agak kecil, setinggi pisang mahuli, berdaun agak tebal dan warna hijau segar. Adapun buah nya rasanya pahit,berukuran kecil sering dimanfaatkan untuk sayuran dicampur dengan ikan asin dan rempah lainnya.

1 komentar: